Facebook Like Box Akan Di Hapus, Ini Penggantinya

Cara memasang Facebook Page Plugin di BlogBisoNET - Benarkah widget Facebook like box akan dihapus? sebenarnya bukan dihapus akan tetapi lebih tepatnya adalah akan 'dinonaktifkan' dan 'ditinggalkan' pemakaianya.
Facebook telah memberikan pengumuman resmi bahwa mereka akan segera menonaktifkan layanan widget Facebook like box untuk Blog yang selama ini telah digunakan oleh para Blogger dan digunakan untuk menjangkau para pengunjung blog mereka di sosial media khususnya Facebook.
With the release of Grap API v2.3, the Like Box Plugin is deprecated and will stop working on 23 June 2015. Use the new Page Plugin instead. The Page Plugin allows you to embed a simple feed of content from a Page into your website.
Namun dalam pemberitahuan resmi tersebut Facebook berencana mengganti widget sebelumya dengan widget baru yakni widget Facebook Page Plugin, dengan tampilan yang lebih simple, modern dan stylish, dengan ini Facebook berharap widget baru ini dapat dimanfaatkan oleh semua orang khususnya para Blogger yang tidak hanya untuk menjangkau para pengunjung melainkan bisa juga untuk menghias Blog Kita karena tampilanya yang lebih bagus dari widget sebelumnya.
Baca juga : Cara Mudah membuat Blog Gratis Terbaru.

Pada dasarnya kegunaan dari Facebook Page Plugin dan widget sebelumnya sama, yakni sebagai lencana yang dipasang di situs/blog agar para pengunjung tidak perlu repot menemukan situs/blog Kita di Sosial media. Sejak dikeluarkanya pemberitahuan tersebut, sebagian orang merasa kesulitan memasang widget Facebook Like Box di Blog mereka atau bahkan sudah tidak bisa lagi dipasang.

Cara memasang Page Plugin di Blog kita juga sama dengan cara pemasangan widget sebelumnya, yakni menentukan berapa ukuran yang akan dipasang, dan memilih elemen yang akan ditampilkan, setelah itu mendapat kode pemasanganya, untuk lebih jelasnya, Silahkan Anda simak cara mudah memasang Page Plugin di Blog:
 
Cara memasang Facebook Page Plugin di Blog

 1. Pastikan Anda telah memiliki Fanpage Facebook Blog/Situs Anda.
2. Buka alamat berikut ini, Facebook Page Plugin.
3. Silahkan masukan URL Fanpage Blog Anda.
4. Kemudian atur tinggi serta lebar widget, sesuaikan dengan Sidebar Blog Anda.
  • Kolom Height : Untuk mengatur tinggi widget.
  • Kolom Width : Untuk mengatur lebar widget.
5. Pilih dan contreng elemen yang akan ditampilkan, misalnya :
  • Show Friend's Face : Menampilkan wajah atau Foto profil member Fanspage Blog.
  • Hide Cover Photo : Digunakan untuk menyembunyikan background/foto sampul.
  • Show Page Posts : Menampilkan Postingan yang kita bagikan dari Blog.
6. Jika sudah, maka klik tombol 'Get Code'.
7. Setelah itu muncul pop up yang berisi kode HTML yang harus dipasang di Blog kita, sebaiknya pilih kode yang nomor dua, jangan pilih kode yang Javascript karena takutnya membuat loading blog menjadi lambat.
 
Cara memasang Facebook Page Plugin di Blog 

 Bagaimana Cara Memasang Widget Page Plugin di Blog :
1. Setelah Anda mendapatkan kode tadi, Copy kode tersebut.
2. Kemudian masuk di Dashboard Blog, lalu pilih Tata Letak > Tambahkan Gadget > pilih HTML/Javascript.
3. Pastekan kode yang tadi.
4. Klik 'Simpan'
5. Selesai dan silahkan Refresh (F5) halaman Blog Anda  untuk memastikan apakah Page Plugin tadi telah berhasil terpasang.

Bagaimana mudah bukan? semoga dengan memasang widget baru ini situs/blog Anda menjadi lebih ramai pengunjung khususnya di Sosial media, karena memang saat ini sosial media seperti Facebook, Twitter, Google+, dan lain-lain memang bisa menjadi ladang trafik yang cukup ampuh.

Demikian artikel singkat mengenai Facebook Like Box yang akan dihapus,dan penggantinya, mudah-mudahan artikel ini bermanfaat bagi Anda, dan jika masih bingung dengan tutorial atau cara diatas silahkan berkomentar dibawah.
Terima Kasih dan Semoga berhasil!


4 Komentar untuk "Facebook Like Box Akan Di Hapus, Ini Penggantinya"

kapan mulai di gantinya gan, masalahnya di blogku masih ada, likenya

Itu udah lama kali gan, kira-kira satu minggu sebelum artikel ini di buat, coba agan hapus wiget lama Facebook like box di Blog agan, kemudian buat widget baru Page Plugin seperti cara diatas, Terima kasih dan semoga membantu!

Ijin promo yah gan...Mari Bergabung Dengan Website itudewa Situs judi online yang memberikan BONUS DEPOSIT NEW MEMBER 10% Untuk Semua

Member BARU SETIAP HARINYA. MINIMAL Deposit Rp.25.000 dan Withdraw Rp.50.000
-Bonus referral sebesar 20% seumur hidup
-Bonus Ajak Teman Kamu Bermain Refferensi S/D 100ribu
-Bonus GEBYAR TURNOVER TERBANYAK MENDAPATKAN HADIAH UTAMA 100JT
-Bonus Rollingan 0,3
-Bonus New Member 10%

Akses ke 7 Game Hanya dengan 1 ID
IKUTI TURNAMEN POKER ONLINE SEASON 2 BERHADIAH 1 MILIYAR RUPIAH HANYA DI ITUDEWA BACA SELENKAPNYA


Tunggu apalagi ayo segera GABUNG di ITUDEWA

HubungiKontak Kami :
Line : ituDewa
Telegram : +85561809401
WhatsApp : +85561809401
WeChat : OfficialituDewa
Live Chat : ituDewa Live Chat

Silahkan Berkomentar, namun hargai Blog ini dengan cara :
1. Berkomentar yang relevan sesuai dengan topik diatas.
2. Jangan pernah menyisipkan Link Aktif karena dianggap SPAM.
Terima kasih atas pengertianya dan telah berkunjung!

Back To Top